Home » » Cara menambahkan tulisan atau teks dalam sebuah video

Cara menambahkan tulisan atau teks dalam sebuah video

Written By Unknown on Minggu, 03 Maret 2013 | Minggu, Maret 03, 2013


Menambahkan tulisan atau teks dalam video merupakan bentuk penandaan terhadap video itu sendiri, artinya sang pembuat video ingin dikenal lewat video tersebut dengan lantaran text atau tulisan yang biasanya diletakkan pada sisi kiri baik bagian bawah atau atas, atau sisi kanan baik bagian atas atau bawah. Ada juga yang menambahkan teks atau tulisan dalam video diletakkan tepat berada ditengah-tengah video itu sendiri. Namun untuk yang satu ini, jarang berlaku. Karena akan mengganggu pemandangan, bahkan tidak sedikit sang penikmat video justru malah kabur menutup video karena ilfil.
Cara menambahkan teks atau tulisan dalam sebuah video
Dalam membuat atau menambahkan text dalam video tentunya diperlukan sebuah software editing video, banyak sekali software dengan segala penawaran yang telah dipublikasikan dalam dunia maya. Mulia yang berbayar sampai yang free alias gratis. Dalam hal ini saya tentunya akan sharing yang free, karean ku tahu yang kau mau :) . Untuk ulasan dan download software video editing gratis, langsung saja baca artikel “Review & Download Videopad Editor”. Setelah itu install dan jalankan videopadnya, selanjutnya ikuti langkah-langkah cara menambahkan text atau tulisan dalam video di bawah ini;
  1. tambahkan video yang akan diberi teks atau tulisan dengan memilih menu Add Media yang terletak di pojok kiri bagian atas. Kemudian drag video tersebut kebawahnya persis. Sebagai contoh, saya akan menggunkan video Fatin Sidqia Lubis saat menyanyikan lagu Grenade di ajang X Factor Indonesia.
  2. klik tombol plus yang berada sejajar dengan menu Overly Track untuk menambahkan tulisan atau text dalam sebuah video. Ketikkan tulisan yang dikehendaki lalu klik oke setelah selesai.
  3. sesuaikan durasi tulisan tersebut dengan cara klik dan tahan tulisan tersebut lalu geser ke kanan menyesuaikan durasi videonya.
  4. pilih menu Size untuk mengatur besar kecilnya tulisan dalam video, sedangkan menu Opacity untuk mengatur transparansi tulisan.
  5. di bawah menu fading terdapat beberapa anak panah yang digunakan untuk mengatur posisi tulisan.
  6. jika dirasa setingan sudah oke, tekan ctrl + u untuk melihat previewnya.
  7. pilih save movie jika memang benar-benar sudah sesuai selera anda, formatnya bervariasi, ada flv, avi, 3gp, wmv, mpg dan lain-lain.
Menurut saya hasil tulisan tersebut sangat sederhana, bahkan terlalu sederhana. Jadi sebaiknya, buatlah tulisan yang sudah di desain di coreldraw atau adobe photoshop dan sudah di export ke file gambar, jpg atau png misalnya. Nah tulisan yang sudah di export ke file gambar inilah yang akan menjadi pengganti tulisan text dari videopad itu sendiri. Caranya, Klik tombol plus yang berada sejajar dengan menu Overly Track lalu pilih opsi image or video dan klik browse, masukkan tulisan yang sudah berformat gambar tadi lalu klik open dan kemudian ok. Untuk selanjutnya ikuti langkah no. 3 sampai selesai. Supaya lebih jelas, berikut saya sertakan tutorial berupa video di bawah ini:
Untuk hasilnya, bisa langsung anda lihat video di bawah ini:
Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

W A R N I N G !
Komentar anda tidak boleh mengandung unsur :

*. memberi atau mempromosikan link di BLOG ini.
*.Spamming (SSpam coment).
*. menuliskan hal2 yg tidak layak / tidak etis secara moral / SARA / menyinggung perasaan orang lain / hate / racism
*. Jika sudah pintar jangan sombong.

Translate

Wordpress

 
Support : FACEBOOK | TWITTER | BLOGGER
Copyright © 2013. #DLN-Code 48 - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger